Dungmiri.desa.id - Desa Dungmiri, Kecamatan Karangjati, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, telah menyalurkan bantuan pangan kepada 425 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada Rabu (19/4). Bantuan yang disalurkan berupa beras seberat 10 kg. Bantuan pangan tersebut merupakan bentuk kepedulian pemerintah desa terhadap masyarakat yang terdampak adanya kenaikan harga sembako. Dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang sedang mengalami kesulitan ekonomi akibat kenaikan harga sembako. Pendistribusian bantuan pangan tersebut dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.